Reuni Akbar SMPN 2 Pondoksalam Sukses Digelar, Sambung Silaturahmi dan Eratkan Tali Persaudaraan

Reuni Akbar SMPN 2 Pondoksalam

Purwakarta
- Panitia SMPN 2 Pondoksalam berhasil menggelar Reuni Akbar dengan tema "Sambung Silaturahmi Guyub Sauuyunan Manjangken Duduluran" pada Minggu, 14 Juli 2024. Acara ini berlangsung di lapangan SMPN 2 Desa Tanjungsari, Kecamatan Pondoksalam, Kabupaten Purwakarta.

Reuni ini dihadiri oleh 350 alumni dari angkatan 2006 hingga 2023, menjadi ajang pertemuan pertama antara alumni dan jajaran dewan guru yang pernah mengajar mereka. 

Ketua Panitia, Mamat, menyatakan bahwa reuni ini mempertemukan alumni dengan guru-guru yang masih bertugas di SMPN 2 Pondoksalam maupun yang sudah pindah tugas.

"Selain reuni, kami juga mengadakan kegiatan santunan anak yatim, ramah tamah, penampilan siswa-siswi terbaik, serta puncaknya dimeriahkan dengan pertunjukan organ tunggal," ujar Mamat kepada Reporter Media KIM Kabupaten Purwakarta.

Mamat berharap kegiatan seperti ini dapat mempererat tali kekeluargaan antara seluruh alumni SMPN 2 Pondoksalam dan para guru. 

Ia juga mengungkapkan keinginannya untuk membentuk ikatan alumni yang dapat membantu menciptakan lapangan pekerjaan di masa depan.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Sekolah SMPN 2 Pondoksalam, Dwi Rachmayani M.Pd, memberikan apresiasi atas inisiatif para alumni mengadakan reuni akbar ini. 

"Ada 17 angkatan dari awal berdiri sampai 2023. Saya sangat mendukung kegiatan ini karena kita juga membutuhkan data keberadaan alumni untuk kepentingan sekolah," ujar Dwi.
 

Dwi berharap ke depannya bisa terjalin kerjasama yang lebih erat dengan para alumni, baik dalam bentuk pembangunan maupun bentuk dukungan lainnya. 

"Selama ini kita hanya mengandalkan dana BOS reguler, jadi bantuan dari alumni sangat berarti," tambahnya.

Reuni Akbar ini diharapkan menjadi langkah awal dalam memperkuat hubungan antara alumni dan almamater, serta membawa manfaat positif bagi SMPN 2 Pondoksalam.


Media KIM Kabupaten Purwakarta
Editor: Abdar
Reporter: Abun B.