Polsek Plered Amankan Distribusi Daging Kurban, Warga Diajak Jaga Kamtibmas


Purwakarta
- Bhabinkamtibmas Polsek Plered, Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat mengawasi dan mengamankan pendistribusian daging kurban kepada warga di wilayah binaan masing-masing pada Senin, 17 Juni 2024.

Selama kegiatan ini, para bhabinkamtibmas Polsek Plered juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat.

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, melalui Kapolsek Plered, AKP Ali Murtadho, menyatakan bahwa kegiatan sambang dan patroli ini bertujuan mengantisipasi kejahatan dan menjaga keamanan di permukiman warga Kecamatan Plered dan Kecamatan Tegalwaru yang melaksanakan pemotongan hewan kurban.

"Pada hari Iduladha, anggota Polsek Plered terus melakukan patroli dan memantau kegiatan warga yang melakukan pemotongan hewan kurban. Kami juga menyampaikan pesan kamtibmas dan mengajak warga untuk bersama-sama menjaga kondusivitas dan keamanan lingkungan," kata Ali pada Senin, 17 Juni 2024.

Kapolsek menjelaskan bahwa penempatan Bhabinkamtibmas di berbagai lokasi pada Iduladha bertujuan memastikan pendistribusian daging kurban berjalan tertib.

"Kami meminta masyarakat melaporkan kepada petugas kepolisian jika melihat hal-hal yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban selama pendistribusian daging kurban," ungkap Ali.

Kepada masyarakat yang ikut antre, Ali mengimbau untuk tetap tertib dan mematuhi aturan di setiap lokasi pembagian.

"Jangan saling serobot dan harus mengantre dengan tertib karena hal itu dapat memicu gangguan kamtibmas. Diharapkan pembagian daging kurban di berbagai titik di Kecamatan Plered dan Kecamatan Tegalwaru berjalan tertib dan aman," harap Ali.